Wednesday 11 July 2012

Kunker Tim Delegasi Polis Diraja Malaysia ke Polda Sumut dalam rangka pertukaran personil PDRM - POLRI Tahun 2012


12 Personel Polisi Diraja Malaysia (PDRM) melakukan kunjungan kerja ke Mapolda Sumut, Selasa tanggal 10 Juli 2012 kemarin.

Menurut Karo Ops Polda Sumut Kombes Pol. Drs. Iwan Hary Sugiarto, kedatangan 12 personel PDRM tersebut merupakan program bersama antara POLRI dengan PDRM dalam rangka pertukaran personel. 
 
Karo Ops polda Sumut menjelaskan, selama di Polda Sumut PDRM akan berkunjung ke beberapa Direktorat serta Satuan, diantaranya mengunjungi Dit Pol Air, Dit Sabhara dan Satuan Brimob Polda Sumut.

"Pangkat mereka setingkat Kombes. Kunjungannya disini hingga 20 Juli," ujar Karo Ops.

Ketua Tim Delegasi PDRM bernama ACP Muhammad Nasir bin Ramli, pada saat melaksanakan kunjungannya ke Makosat Brimob Polda Sumut ke 12 personel PDRM langsung disambut Kasat Brimob Polda Sumut Kombes Pol. Drs. Setyo Boedi MH, Dir Sabhara Polda Sumut, Wakasat Brimob Polda Sumut serta sejumlah Pamen dan Pama Sat Brimob Polda Sumut lainnya.
Dalam kunjungannya ke Makosat Brimob Polda Sumut, Tim Delegasi menyaksikan peragaan PHH Brimob dan Dalmas Sabhara Polda Sumut serta Demonstrasi Peralatan PHH/Dalmas. 



No comments:

Post a Comment

Sesuai Peraturan Kapolri Nomor 7 Tahun 2008 tentang PEDOMAN DASAR STRATEGI DAN IMPLEMENTASI PEMOLISIAN MASYARAKAT DALAM PENYELENGGARAAN TUGAS POLRI.

Undang - undang No. 14 Tahun 2008 tentang KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK.

Menjalin Kemitraan (partnership and networking) adalah segala upaya membangun sinergi dengan potensi masyarakat yang meliputi komunikasi berbasis kepedulian, konsultasi, pemberian informasi dan berbagai kegiatan lainnya demi tercapainya tujuan masyarakat yang aman, tertib dan tenteram.

Silahkan sampaikan informasi, masukan, usul dan saran untuk mencapai citra Polri yang dicintai masyarakat.

Salam Persaudaraan!

Upacara "BUKADIK AK-49" Siswa Diktukba Polri Gel-II T.A. 2023

Hinai, Selasa (25/7/23).  Diktukba Polri merupakan tahap pendidikan dan latihan bagi calon Bintara Kepolisian yang telah melalui serangkaian...