Kasat Brimob dan Walikota didampingi Kasubden dan Kanit 3/B
Walikota
Tanjung Balai Drs. H. Thamrin Munthe, M.Hum dan Kasat Brimob Polda Sumut Kombes Pol. Drs. Setyo Boedi M.H, M.Hum (hari Sabtu 16 Juni 2012 kemarin) telah meresmikan Lapangan tembak dan 6 pintu Rumah Dinas di Mako Subden 3/B Sat Brimob polda Sumut kota Tanjung Balai.
Lapangan Tembak baru Mako Subden 3 Detasemen B Tanjung Balai
Lapangan tembak yang telah diresmikan tersebut dilengkapi berbagai fasilitas yang
dinilai hampir mirip dengan landasan pacu bandara, penataan lapangan
yang refresentatif ini merupakan ide yang
terbaik.
Dan
lapangan tembak yang dibangun ini dapat dimanfaatkan untuk latihan
menembak terutama bagi personil Sat Brimob Subden 3/B dan anggota Perbakin.
Penandatanganan Prasasti dan pemotongan pita oleh Kasat Brimob dan Walikota
Karena Lapangan Tembak yang sudah ada di Kota Tanjung Balai berada di lokasi Gedung Serbaguna jalan besar
Jenderal Sudirman Km5 Sijambi, saat ini dinilai kurang tepat karena
berdekatan dengan lokasi pemukiman penduduk.
Dalam amanatnya, Kasat Brimob Polda Sumut menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Walikota, Tokoh - tokoh masyarakat, dan seluruh lapisan masyarakat yang ada di Kota Tanjung Balai, "selaku Kasat Brimob Polda Sumut menyampaikan terima kasih yang setinggi - tingginya atas bantuan, dukungan dan kerjasama yang selama ini telah terjalin dengan baik, sehingga Satuan Brimob yang ada di Tanjung Balai Kab. Asahan ini bisa bertumbuh kembang dilingkungan masyarakat dan pemerintahan setempat."
Kepada Kasubden 3/B AKP. Isril Noer, Kasat Brimob Polda Sumut juga menyampaikan ucapan terima kasih atas jerih payahnya dalam membangun dan merenovasi perumahan dan Lapangangan tembak yang akan sangat berguna untuk meningkatkan kemampuan Menembak personil di jajaran Subden 3/B. dan tentang penambahan Rumah dinas ini disampaikan Beliau, "semoga dapat bermanfaat bagi Satuan Brimob dalam meringankan beban personil yang selama ini banyak menyewa rumah diluar dengan biaya yang sangat besar."
"saya menitipkan Satuan Brimob yang ada di Tanjung Balai Kab. Asahan ini kepada seluruh masyarakat, agar satuan ini dapat melaksanakan tugasnya secara maksimal dan profesional sesuai dengan prosedur dan aturan hukum, jadilah pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dan jangan sekali - kali menyakiti hati rakyat, serta tunjukan sifat Humanis sehingga dicintai oleh masyarakat!" tegasnya.
Melihat lahan Mako Subden 3/B Sat Brimob Polda Sumut yang merupakan hibah dari Pemko
Tanjungbalai cukup luas, "maka kedepan kita akan merencanakan dan melanjutkan
pembangunan Rumah dinas lainnya, diharapkan mendapatkan dukungan dari Walikota dan Masyarakat agar
terealisasi sesuai harapan." ujar Kasubden 3/B AKP. Isril Noer.
Sebelumnya, Kasat Brimob Polda Sumut dan Walikota yang didampingi oleh Kapolres Tanjung Balai, Kapolres Asahan, Dandim dan para pejabat teras Pemko serta partisipasi dari berbagai kalangan Masyarakat Kota Tanjung Balai melaksanakan kegiatan Sepeda Santai yang berawal dari Rumah Dinas Walikota berkeliling kota hingga sampai ke Mako Subden 3/B Jl. Sei. Karang No.1 Tanjung Balai.
Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan penanaman pohon oleh Walikota, Kasat Brimob, Kapolres, serta para Kaden jajaran Satbrimob Polda Sumut di areal Lapangan Tembak yang baru Mako Subden 3/B.
Setelah walikota Tanjung Balai dan Kasat Brimob Polda Sumut menanda tangani prasasti dan memotong pita Lapangan Tembak serta Rumah Dinas, dilanjutkan dengan pemotongan Tumpeng yang diberikan kepada Kontraktor dan Kepala Tukang Pembangunan (Lapangan Tembak dan Rumah dinas) Mako Subden 3/B Sat Brimob Polda Sumut tersebut. dan acara dimeriahkan dengan hiburan tari - tarian, organ tunggal serta Doorprize.