Monday 13 February 2012

UNIT PATRA SATBRIMOB DAN RES INTELMOB GEGANA SAT BRIMOB POLDA SUMUT mengamankan pelaku Curanmor dari amukan massa


Pada hari Kamis, 9 Februari kemarin pelaku yang bernama Ahmad Safii alias Robet (26), bersama rekannya berinisial F melintas di Jalan Sei Asahan Kel. Babura, Kec. Medan Baru, melihat sepeda motor  Yamaha Mio BK 2253 XD diparkiran yang kunci kontak nya tertinggal. Disitulah rekannya F menyuruh Robert mengambil sepeda motor tersebut.


Apesnya, saat
 pemuda  warga Jalan Pukat 1, Gg Batu Medan ini berhasil membawa sepedamotor, aksi pencurian Robert diketahui Misnan (35) pemilik sepeda motor, dan langsung berteriak maling. Mendengar teriakan itu, warga mengejar dan berhasil menangkap Robert. Tanpa dikomandoi, warga yang geram langsung menghajar Robert dan nyaris dibakar warga. Sementara, melihat Robert digebuki, teman pelaku berisial  F pun kabur.

Petugas Patra Sat Brimob Polda Sumut mendapat informasi langsung mengamankan Robert, dengan wajah babak belur bersama barang-bukti diboyong kemarkas Gegana sat Brimob Polda Sumut.

Robert mengaku mengambil kereta tersebut atas suruhan temannya berinisial F."Kunci kontaknya lengket di kreta, Aku disuruh ambil kreta itu sama temanku,"aku Robert sembari mengaku kalau dirinya pecandu narkoba dan  baru sekali ini melakukan pencurian sepeda motor.


Sementara itu, Kasubden I Gegana Sat Brimob Polda Sumut
 AKP. Heriono, membenarkan anggotanya  mengamankan seorang pelaku curanmor. "Nanti setelah kita periksa akan diserahkan ke Polsek Medan Baru, untuk penyelidikan lebih lanjut," tegasnya.

2 comments:

Sesuai Peraturan Kapolri Nomor 7 Tahun 2008 tentang PEDOMAN DASAR STRATEGI DAN IMPLEMENTASI PEMOLISIAN MASYARAKAT DALAM PENYELENGGARAAN TUGAS POLRI.

Undang - undang No. 14 Tahun 2008 tentang KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK.

Menjalin Kemitraan (partnership and networking) adalah segala upaya membangun sinergi dengan potensi masyarakat yang meliputi komunikasi berbasis kepedulian, konsultasi, pemberian informasi dan berbagai kegiatan lainnya demi tercapainya tujuan masyarakat yang aman, tertib dan tenteram.

Silahkan sampaikan informasi, masukan, usul dan saran untuk mencapai citra Polri yang dicintai masyarakat.

Salam Persaudaraan!

Upacara "BUKADIK AK-49" Siswa Diktukba Polri Gel-II T.A. 2023

Hinai, Selasa (25/7/23).  Diktukba Polri merupakan tahap pendidikan dan latihan bagi calon Bintara Kepolisian yang telah melalui serangkaian...